Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin laksanakan upacara bendera memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72 tahun pada pukul 08.00 WITA Kamis dini hari (17/08).
Upacara yang dihadiri oleh Rektor Universitas Lambung Mangkurat (ULM), Prof. Dr. H. Sutarto Hadi, M.Si, M.Sc., Wakil Rektor I, Wakil Rektor II, Wakil Rektor III, Dekan Fakultas, Ketua LPM, UPT, Direktur Pascasarjana, Ketua Program PG-PSD, Kepala Biro Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan (BAAK), Biro Administrasu Perencaan dan Sistem Informatika (BAPSI), Biro Administrasi Umum dan Keungan (BAUK), Koordinator ULM Banjarbaru, semua Kabag, Kasubag, dan Staf Rektorat ULM, semua Kabag, Kasubag, dan Staf Fakultas, seluruh UKM-UKM universitas, UKM Fakultas serta HIMA-HIMA Fakultas ULM yang ada di Banjarmasin maupun Banjarbaru.
Acara yang dilaksanakan di Open Space ULM ini berlangsung tertib dan lancar dengan inspektur upacara oleh Rektor ULM, Prof. Dr. H. Sutarto Hadi, M.Si, M.Sc. Dalam pidatonya, Rektor ULM juga membacakan sambutan dari Menristekdikti (Kementrian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi) Indonesia, Prof. H. Mohamad Nasir, Ph.D.,Ak.
“Persaingan dalam era globalisasi ini sangat diperlukan dalam universitas, serta kemampuan iptek dan inovasi untuk keunggulan daya saing bangsa. Saya yakin dengan kerja bersama kita dapat mencapai tujuan strategis tersebut,” ujar Prof. Dr. H. Sutarto Hadi, M.Si, M.Sc.
Langkah yang dapat dilakukan oleh kaum muda menurut Prof. H. Mohamad Nasir, Ph.D., Ak., ialah mulai dari kita sendiri. Selain itu, dari lingkungan sekitar, dari institusi kita, bangun budaya anti plagiat, budaya keilmuan yang menghasilkan inovasi yang bermanfaat bagi kesejahteraan rakyat, membangun budaya kampus yang bersih, anti korupsi, anti narkoba, dan bebas dari faham radikalisme, serta membangun kesantunan, memperteguh jiwa Bhinneka Tunggal Ika.
Acara diakhiri dengan doa bersama dan pertunjukan koreografi oleh Marching Band Raga Buana, disusul dengan pengadaan berbagai macam lomba untuk menyemarakkan HUT RI yang ke-72. Pendaftaran peserta lomba dilakukan setelah usai upacara, masih di Open Space ULM dan disertai hadiah menarik untuk para pemenang lomba. Diantaranya lomba balap karung, tarik tambang, lomba kelereng, dan makan kerupuk.
Menurut Prof. Dr. H. Asmu’i, M.Si., ULM sebagai kampus perjuangan dikaitkan dengan 17 Agustus juga merupakan kampus yang fenomenal.
“Dalam perjalanannya kampus kita ini terus berkembang. Dulu universitas tidak semaju sekarang. Dari pimpinan ke pemimpinan berikutnya ULM semakin maju, fakultas-fakultas juga semakin membenahi diri, mengikuti perkembangan zaman,” tambah beliau.
Ketua BEM ULM, Khairul Umam mengatakan telah dilakukan oleh pihak rektorat sosialisasi persuasif untuk persiapan, kehadiran peserta upacara peringatan HUT RI ini. Namun, berhubung masih dalam masa liburan jumlah peserta tidak sebanyak tahun kemarin.
“Dari BEM ULM sendiri, dalam rangka memperingati HUT RI akan mengadakan program bina desa selama dua hari yang rencananya akan berangkat ke Desa Labuan Amas pada besok hari. Hari pertama akan dimulai dengan peletakan batu pertama pembangunan fasilitas umum dan selanjutnya akan dilaksanakan berbagai macam perlombaan dan pengajaran yang akan dilakukan oleh sekitar 50 orang pengurus BEM ULM”, terang mahasiswa yang kerap disapa Umam ini.
Menurut salah satu peserta upacara, ia juga tak menampik bahwa jumlah peserta dan kemeriahan lebih banyak tahun kemarin.
“Tahun ini lebih teratur sih, hanya pesertanya kurang dari tahun kemarin. Akan tetapi, istimewanya kali ini ada sambutan dari Menristekdikti. Tahun depan semoga mahasiswa ULM lebih aktif lagi dalam meramaikan HUT RI. Mengenang kemerdekaan tentu dengan semangat juang,” pungkas Penanggung Jawab Bank Sampah GPS ini. (Mekadina)