Suci Hastini, mahasiswi Fakultas Hukum (FH) 2014 Universitas Lambung Mangkurat (Unlam) mengikuti audisi Puteri Indonesia 2017. Kali ini Suci lolos audisi ke Jakarta untuk mewakili Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).
Dari ribuan peserta yang mendaftar hanya 39 peserta yang berhak melenggang ke babak grand final. Syaratnya pun tidak mudah. Diantaranya harus memliki wawasan yang luas, berpenampilan menarik, dan yang terpenting adalah attitude-nya.
“Rasanya saya tidak percaya dan sempat kaget, tapi enjoy aja. Nikmati prosesnya, kalau ada rezekinya, ngga bakal ketukar.” ungkap Suci ketika ditemui di ruang FH (7/3).
Mahasiswi dengan tinggi 173 cm ini, sebelumnya telah mengikuti audisi pada 14 Februari 2017 di Graha Mustika Ratu.
“Semua peserta diuji kemahiran masing-masing dan akhirnya saya lolos seleksi.” sambungnya.
Selanjutnya ia akan mengikuti karantina Puteri Indonesia 2017 pada 21 sampai 31 Maret mendatang, tepatnya di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan Gelora Bung Karno.
Suci melakukan silaturrahim dengan Rektor Unlam, Dekan, dan Wakil Dekan FH sekaligus meminta dukungan.
“Ia sebagai mahasiswa FH Unlam 2014 menyempatkan diri bertemu dengan saya untuk meminta dukungan secara moril berupa SMS, likedi instagram dan facebook kepada mahasiswa FH khususnya dan mudah-mudahan ia sukses, bisa mengangkat nama daerah, nama fakultas, dan nama universitas.” kata Dr. F.A. Abby, S.H, M.H selaku Wakil Dekan III.