LPM Kinday

Kabar Kampus Universitas Lambung Mangkurat

Dialog Terbuka untuk Meratus

Unit Kegiatan Mahasiswa Penalaran dan Penelitian Forum Inovasi Mahasiswa Universitas Lambung Mangkurat (UKM PP-FIM ULM) menggelar dialog terbuka dengan tema “Meratus dan Energi Terbarukan” pada Kamis (22/11/2018) di Aula Rektorat lantai 1.

Acara yang berlangsung mulai pukul 08.00 WITA itu menghadirkan beberapa narasumber, yaitu Dr. Ir. As Natio Lasman, perwakilan Masyarakat Ilmuan Teknologi Indonesia (MITI), Surinto, S.T, anggota Komisi III DPRD KALSEL, serta Kisworo Dwi Cahyono, direktur utama Wahana Lingkungan Hidup (WALHI) Kalimantan Selatan. Sedangkan satu narasumber lain,  H. Sahbirin Noor, S.Sos,. MH, Gubernur Kalsel, berhalangan hadir.

Arsil Maulana selaku ketua pelaksana menyebutkan pentingnya dilaksanakan kegiatan tersebut karena sekarang Meratus sedang menjadi sorotan, apalagi teman-teman dari WALHI tengah meminta kepada Menteri ESDM untuk mencabut salah satu perusahaan tambang yang mencoba mengeksploitasi Meratus.

“Menurut kami hal ini memang perlu diangkat karena dari mahasiswa dan UKM lain belum pernah dan berani mengangkat tema demikian. Meratus merupakan  isu yang lumayan sensitif karena bersangkutan dengan permasalahan masyarakat dan kita memerlukan solusi. Jadi kami bersemangat untuk mengadakan dialog terbuka ini. Meratus perlu diselamatkan,” jelas Arsil ketika ditemui pasca acara selesai.

Sepakat dengan Arsil, Wiwid Wulandari selaku Ketua FIM menyebutkan alasan mereka mengangkat tema tentang Meratus karena Meratus sedang ramai diperbincangkan.

“Ada permasalahan SDA di sana yang membuat kami bergerak untuk memberikan informasi dan solusi melalui dialog terbuka ini,” ujarnya.

 

Penulis: Noor Hidayah, Wasfini